MATAF PRODI KEPERAWATAN FAKULTAS ILMU KESEHATAN UNIVERSITAS ‘AISYIYAH YOGYAKARTA 2022

Kamis (29/9/2022), Prodi Keperawatan-Pendidikan Profesi Ners Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta menyelenggarakan acara Masa Ta’aruf (MATAF) tahun 2022. Peserta mataf dihadiri oleh  263 orang mahasiswa baru beserta dosen Prodi Keperawatan-Pendidikan Profesi Ners. Tema Mataf Prodi Keperawatan-Pendidikan Profesi Ners tahun 2022 yaitu “Generasi Muda Kesehatan Sebagai Agent Of Change di Era Kompetitif“.

Mataf Prodi digelar dengan acara yang menarik, dimulai dari sesi pengenalan Dosen Prodi Keperawatan-Pendidikan Profesi Ners dilanjutkan dengan pengenalan Visi Misi Prodi Keperawatan-Pendidikan Profesi Ners yang di bawakan oleh ibu Ns. Deasti Nurmaguphita, M.Kep., Sp.Kep.J., selaku Kaprodi Keperawatan-Pendidikan Profesi Ners. Acara dilanjutkan dengan penjelasan mekanisme perkuliahan mulai dari proses perkuliahan sampai dengan metode pembelajaran yang di bawakan oleh ibu Ns. Armenia Diah Sari, M.Kep., selaku Sekprodi Keperawatan-Pendidikan Profesi Ners. Acara diselingi dengan pertunjukan seni tari yang di bawakan oleh perwakilan dari mahasiswi Prodi Keperawatan-Pendidikan Profesi Ners. Acara selanjutnya yaitu penyampaian layanan mahasiswa dan aktivitas kemahasiswaan prodi yang di bawakan oleh bapak Aziz Hidayatulloh, S.Kep., Ns., selaku koordinator kemahasiswaan Prodi Keperawatan-Pendidikan Profesi Ners. Acara dilanjutkan dengan Talk Show “Sesi Inspirasi” yang di bawakan oleh Fitri Ainun Nikmah, S.Kep. dan Aldriyanto, S.Kep.Ns., selaku mahasiswi Profesi Ners dan alumni prodi Keperawatan-Pendidikan Profesi Ners. Acara selanjutnya dilanjutkan dengan penyampaian organisasi profesi perawat yaitu PPNI, acara tersebut di bawakan oleh ibu Istiqomah Nur Khasanah, S.Kep., Ns.  Acara selanjutnya yaitu pembacaan do’a yang di bawakan oleh bapak Iwan Setiawan, S.Ag, M.S.I., selaku dosen AIK Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta.

Mataf Prodi Keperawatan-Pendidikan Profesi Ners Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta ditutup dengan perkenalan lebih mendalam tentang organisasi mahasiswa keperawatan yaitu HIMIKA.

Yogyakarta, 29 September 2022

Tags :
Facebook
Twitter
LinkedIn
Pinterest

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *